Jumat, 03 Desember 2021

Kanit Sabhara Polsek Pontianak Timur IPTU JONI SEMBIRING selaku Pendamping mengajarkan Siswa Latja tentang Materi Fungsi Sabhara

Pontianak Timur Kalbar - Kanit Sabhara Polsek Pontianak Timur IPTU JONI SEMBIRING selaku Pendamping mengajarkan Siswa Latja tentang Materi Fungsi Sabhara, Kamis (02/12/2021). 

Dari 25 (Dua Puluh Lima) Siswa Diktukba T.A 2021 yang melaksanakan Latihan Kerja (Latja) 5 (Lima) orang belajar Materi Fungsi Sabhara yang merupakan Fungsi Polisi Tugas Umum. 

Pembimbing menjelaskan Kepada Siswa Latja terkait Tugas Sabhara yang merupakan Fungsi Polisi Tugas Umum Turjawali Yaitu Pengaturan, Penjagaan, Pengawalan dan Patroli.

Siswa Latja diajarkan Membuat Administrasi Pelayanan Fublik seperi membuat Surat Laporan Polisi dan Laporan Kehilangan Surat dan Barang menggunakan Pulpen dan Kertas. 

Setelah membuat Administrasi Pelayanan Fublik siswa Latja di ajak oleh Pembimbing melaksanakan Patroli Antisipasi Gangguan Kamtibmas karena terjadi kepadatan Aktifitas Pengguna Kendaraan di Simpang Lampu Merah Jembatan Kapuas 1 Siswa Latja tersebut diperbantukan di Unit Lantas untuk melakukan pengaturan arus kendaraan. 

Humas Polsek Pontianak Timur. 




Tidak ada komentar:

Posting Komentar