Minggu, 05 Desember 2021

Personil Lantas Polsek Pontianak Timur bersama Siswa Latja melaksanakan Pengaturan Arus Lalu-Lintas Pagi Hari


Pontianak Timur Kalbar - Personil Lantas Polsek Pontianak Timur bersama Siswa Latja melaksanakan Pengaturan Arus Lalu-Lintas Pagi Hari, Minggu (05/12/2021). 

Pengaturan Arus Kendaraan Pagi Hari merupakan Tugas Rutin yang dilakukan oleh Personil Lantas Polsek Pontianak Timur upaya mencegah agar kemacetan tidak terjadi dan diberlakukan juga kepada Siswa Latja sebagai Praktek agar siswa memahami teknis pengaturan Arus Kendaraan. 

Siswa Diktukba Polri T.A 2021 Yang melaksanakan Latihan Kerja Tetap didampingi oleh Personil yang diberi tugas sebagai Pendamping Fungsi Lalu-lintas yaitu Panit Lantas Polsek Pontianak Timur AIPTU YA'RUDI. 

Di Hari Minggu untuk jalur lain kemungkinan aktifitas kendaraan tidak terlalu padat hal tersebut tidak berlaku di Simpang Lampu Merah Jembatan Kapuas 1 yang aktifitas Kendaraan padat setiap hari hampir setiap waktu Seperti Pagi, Siang, Sore maupun Malam Hari. 

Lokasi Pengaturan dilakukan di simpang Lampu Merah Jembatan Kapuas1dan Simpang Lampu Merah Jembatan Landak dikarenakan Jalur tersebut merupakan jalur yang sering dilalui kendaraan. 

Kemacetan di Simpang Lampu Merah Jembatan Kapuas 1 hampir terjadi setiap hari kemungkinan disebabkan karena jalur alternatif arah masuk dan luar Kota yang dekat hanya bisa melalui Jembatan Kapuas 1 ditambah lagi kurangnya kesadaran masyarakat untuk tertib berlalu-lintas yang cenderung tidak mau mengalah dengan menerobos lampu Merah maupun Melawan arah pada saat mendahului kendaraan didepannya. 

Humas Polsek Pontianak Timur. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar