Sabtu, 12 Maret 2022

Kapolsek Pontianak Timur KOMPOL ABDUL MALIK,.S,Ip,M,Sos Pimpin Langsung Gelaran Apel Olah Raga Pagi di Halaman Polsek Pontianak Timur,

Pontianak Timur Kalbar -  Kapolsek Pontianak Timur KOMPOL ABDUL MALIK,.S,Ip,M,Sos Pimpin Langsung Gelaran Apel Olah Raga Pagi di Halaman Polsek Pontianak Timur, Sabtu (12/03/2022). 



Apel Olah Raga Pagi merupakan gelaran Rutin yang dilaksanakan setiap hari sabtu yang sengaja di gelar untuk mejaga kesehatan dan kebugaran Personil sehingga setelah Apel Olah Raga Pagi dilaksanakan Senam yang biasanya Kapolsek Pontianak Timur pimpin pelaksanaannya. 

Dalam Apel Pagi yang digelar Kapolsek Pontianak Timur tetap mengingatkan Personil terkait Atensi Pimpin Kepolisian terkait Keamanan Mako yang Program meningkatkan Kewaspadaan menjaga Keamanan Mako dan menjaga keselamatan Personil harus menjadi perhatian dan diterapkan karena Ancaman Gangguan terhadap Mako maupun Personil sangat berpengaruh terhadap nama baik Institusi Kepolisian dan berdampak terhadap Keamanan Wilayah dan Masyarakat. 

Terkait tugas dan tanggung jawab memberikan Pelayanan Prima sebagai Pelindung, Pengayom dan Pelayan Masyarakat khususnya mendukung dan mensukseskan Program Pemerintah Percepatan Penanganan Covid-19 dan memulihkan Perekonomian Nasional melalui kegiatan Patroli Himbauan yang setiap malam dilaksanakan maupun gelaran Vaksinasi yang perna diselenggarakan agar terus ditingkatkan dan Terima kasih atas pelaksanaannya juga disampaikan Kapolsek Pontianak Timur kepada Personilnya. 

Kapolsek Pontianak Timur mengingatkan bahwa Malam ini ada kegiatan malam Minggu aman yang rutin digelar oleh Polsek Pontianak Timur pada sabtu malam minggu untuk personil yang terlibat ataupun yang melaksanakan Piket agar hadir tepat waktu, Kapolsek Pontianak Timur juga mengatakan agar pada saat melaksanakan Patroli menyampaikan himbauan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 3 Covid-19 di Kota Pontianak agar beritahukan Juga bahwa Polsek Pontianak Timur bersinergritas dengan Camat Pontianak Timur dan Koramil 1207-4 Pontianak Timur akan menggelar Vaksinasi Massal yang akan di selenggarakan di Pasar Rakyat Kenanga Anggrek tepatnya di Halaman Indomart Pt.Indomarco Prismatama Jl.Ya'm Sabran Kel.Tanjung Hulu Kec.Pontianak Timur pada hari Senin tanggal 14 Maret 2022 pukul 08.00 wib. 

Humas Polsek Pontianak Timur. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

*Ungkap Empat Kasus Pencurian Kapolsek Pontianak Kota Lakukan Pressrillis*

 *Ungkap Empat Kasus Pencurian Kapolsek Pontianak Kota Lakukan Pressrillis*  PONTIANAK,  KALBAR - Polsek...