Atensi Kapolsek Pontianak Timur kepada Personil khususnya yang melaksanakan Tugas Jaga Tahanan agar secara Rutin Cek Kondisi Tahanan kembali menjadi penekanan yang disampaikan Pawas pada saat Pimpin Apel Serah Terima
Pengecekan Tahanan mulai dari kondisi secara fisik dan Jumlah Tahanan, Kesehatan tahanan juga harus diperhatikan dan jika ada tahanan yang sakit segera cepat diatasi dengan di beri obat ataupun bawa ke Rumah Sakit tergantung kondisi dan Sakit yang diderita.
Tindakan Cepat dan tanggap Personil Polsek Pontianak sangat diperlukan bagaimana pun juga tahanan yang diamankan di Rutan Polsek Pontianak Timur untuk dibina agar dapat merubah hidup lebih baik walaupun sifatnya sementara sampai pindah kerumah Tahanan khusus atau Lembaga Pemasyarakatan (Lapas).
Bagaimana pun juga apapun yang terjadi terhadap tahanan sangat mempengaruhi nama baik Institusi Kepolisian walaupun selama ini Personil Polsek Pontianak Timur menjaga tahanan dengan sungguh-sungguh dan Selalu tanggap terkait kondisi Fisik Tahanan.
Patroli mencegah agar Ancaman gangguan Kamtibmas khususnya pencurian sehingga Stabilitas Wilayah tetap aman dan Kondusif tetap dilakukan, Tutur Pawas.
Humas Polsek Pontianak Timur
Tidak ada komentar:
Posting Komentar