Sabtu, 04 Juni 2022

Upaya Awal dengan Lakukan Mediasi terhadap Laka Lantas yang terjadi dilaksanakan oleh Personil Lantas Polsek Pontianak Timur

Pontianak Timur Kalbar - Upaya Awal dengan Lakukan Mediasi terhadap Laka Lantas yang terjadi dilaksanakan oleh Personil Lantas Polsek Pontianak Timur, Jum'at (03/06/2022).

Laka-lantas Anatara Mobil dan Sepeda Motor terjadi di Simpang Lampu Merah Tanjung Hilir akan tetapi Laka-lantas yang terjadi tidak menyebabkan adanya Korban Luka.

Mediasi yang merupakan tahap awal sebelum Permasalahan tersebut dilanjut sampai keproses Hukum yang mana Dominan masyarakat tidak mau kendaraan diamankan, Poslek Pontianak Timur lakukan Mediasi.

Mediasi secara Propesional, Sopan dan Humanis dilakukan oleh Personil Lantas Poslek Pontianak Timur karena bagaimanapun juga Laka-lantas tidak ada yang menghendakinya.

Mediasi dilakukan atas kemauan kedua belah Pihak karena Personil Polsek Pontianak Timur selalu memberikan kenyamanan tergantung kemauan masyarakat

Setelah dilakukan Mediasi dan kedua belah pihak tidak menuntut satu sama lain, Personil Lantas Polsek Pontianak Timur sebagai penengah, kendaraan beserta kelengkapan dikembalikan kepada masing-masing Pihak.

Siswa Diktukba T.A 2022 SPN Polda Kalbar yang mengikuti Latihan Kerja (Latja) di Polsek Pontianak diarahkan oleh Mentor untuk memperhatikan bagaimana Personil Lantas Polsek Pontianak Timur memberikan Pelayanan Prima lakukan Mediasi terhadap Laka-lantas yang terjadi.

Humas Polsek Pontianak Timur.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar