Jumat, 23 Desember 2022

Menerima Kunjungan Patroli Sat Brimob Polda Kalbar, Polsek Pontianak Timur Sinergis Tingkatkan Keamanan selama Nataru


Pontianak Timur Kalbar - Menerima Kunjungan Patroli Sat Brimob Polda Kalbar, Polsek Pontianak Timur Sinergis Tingkatkan Keamanan selama Nataru, Kamis (22/12/2022).

Polsek Pontianak Timur kembali menerima Kunjungan dari Sat Brimob Polda Kalbar yang melakukan Patroli menjaga Kamtibmas agar tetap Kondusif menjelang Perayaan Natal dan Tahun Baru.

Umat Nasrani akan Merayakan Natal pada tanggal 25 Desember 2022 sedangkan Tahun Baru akan dirayakan pada tanggal 01 Januari 2023.

Mengisi momen tersebut Gereja telah memulai Peribadatan yang tentunya banyak Umat Nasrani hadir menjalankannya di bandingkan Ibadah Misa rutin yang digelar hari Minggu.

Personel Kepolisian dalam Operasi Kepolisian Terpusat “LILIN KAPUAS-2022” telah di sebar di Gereja untuk Pengamanan selama Peribadatan berlangsung dan Pos Pelayanan Menjelang dan Perayaan Natal serta Tahun Baru juga telah didirikan di Lokasi Rawan serta Strategis.

Untuk mendukung Operasi Kepolisian Terpusat “LILIN KAPUAS-2022” beberapa Personel Kepolisian juga disebar melaksanakan Patroli Sekala Besar guna lindungi Masyarakat dari Ancaman Teror yang dapat merusak Kerukunan antar Umat Beragama maupun Seagama.

Sinergitas, Solidaritas dan Soliditas bersama TNI juga dilakukan oleh Personel Polri karena keduanya merupakan alat Negara yang berkesinambungan menjaga keamanan demi keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Humas Polsek Pontianak Timur 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

*Ungkap Empat Kasus Pencurian Kapolsek Pontianak Kota Lakukan Pressrillis*

 *Ungkap Empat Kasus Pencurian Kapolsek Pontianak Kota Lakukan Pressrillis*  PONTIANAK,  KALBAR - Polsek...