Jumat, 09 Desember 2022

Terlibat Pengamanan Unjuk Rasa, Kapolsek Pontianak Timur Tekankan Personel agar Profesional dan Proporsional tunjukan pada saat menghadapi Peserta Aksi


Pontianak Timur Kalbar - Terlibat Pengamanan Unjuk Rasa, Kapolsek Pontianak Timur AKP HERY PURNOMO,.SE,Map Tekankan Personel agar Profesional dan Proporsional tunjukan pada saat menghadapi Peserta Aksi, Jum'at (09/12/2022).

Kapolsek Pontianak Timur bersama Personel Kembali terlibat Pengamanan Unjuk Rasa dan melaksanakan Apel Persiapan di Mapolresta Pontianak dipimpin Kabag Ops AKP FRITS ORLANDO SIAGIAN, S.I.K., M.H selaku Koordinator PAM.

Unjuk Rasa hari ini rencananya akan dilakukan oleh Badan Eksekutif Mahasiswa Seluruh Indonesia (BEM SI) Daerah Kalimantan Barat dan Solidaritas Mahasiswa dan Pemuda Pengemban Amanat Rakyat (SOLMADAPAR) di Kantor DPRD Provinsi Kalimantan Barat.

Kapolsek Pontianak Timur AKP HERY PURNOMO,.SE,Map yang dipercaya sebagai Pawasdal Pamwal Titik Kumpul Solmadapar di Gedung POBU Untan menuju Kantor DPRD Provinsi Kalbar kembali Kumpulkan Personel untuk lakukan langkah-langkah terkait Pengamanan yang akan dilaksanakan.

Profesional dan Proporsional pada saat Pengamanan itu yang ditekankan Kapolsek Pontianak Timur kepada Personel karena Unjuk Rasa merupakan Hak Warga Negara dan yang dilarang adalah melakukan Anarkis atau merusak Fasilitas Publik.

Kapolsek juga himbau Pengamanan harus dilakukan sesuai Protab dan SOP dimana Personel dilarang Membawa Senjata Api maupun Sajam.

Sebelum bubarkan diri Kapolsek sampaikan kepada Personel agar tetap semangat, tingkatkan Kewaspadaan, hati-hati dan Jaga Keselamatan baik diri sendiri maupun Masyarakat karena berikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat merupakan tugas Kepolisian.

Humas Polsek Pontianak Timur 




Tidak ada komentar:

Posting Komentar