Senin, 20 Maret 2023

*Ungkap Empat Kasus Pencurian Kapolsek Pontianak Kota Lakukan Pressrillis*

 *Ungkap Empat Kasus Pencurian Kapolsek Pontianak Kota Lakukan Pressrillis* 

PONTIANAK,  KALBAR - Polsek Pontianak Kota menggelar press rilis tekait pengungkapan perkara tindak Pidana Pencurian  Selama bulan Maret 2023,  Senin (20/03/2023).

Dipimpin Kapolsek Pontianak Kota , AKP. E'eng Suwenda dan didampingi oleh Kasi Humas Polresta Pontianak AKP  Setyo Pramulyanto,  Kanit Reskrim Polsek Pontianak Kota  Ipda Joko Supriyanto, kegiatan press rilis tersebut  terkait  pengungkapan empat kasus Pencurian di wilayah Hukum Polsek Kota selama bulan Maret  2023,  adapun  tempat kejadian  perkara  antara lain  TKP GG. H. Suka  Jln Ujung Pandang,  dengan kerugian  korban  Rp.  9.300.000,- (Sembilan juta Tiga ratus ribu rupiah),  kemudian  TKP jalan DR Wahidin  dengan kerugian korban  kurang lebih Rp. 30.000.000,- (tiga puluh juta  rupiah)  TKP jln Sultan Muhammad  Pasar Tengah  dengan kerugian korban Rp. 50.000.000,- (lima puluh lima juta rupiah)  dan TKP Gang Sa'man  Jalan Teuku Umar Pontianak  dengan kerugian korban 4.000.000,-  peristiwa  pidana  pencurian tersebut  berhasil diungkap oleh anggota Polsek Pontianak Kota  dengan  mengamankan  delapan  Terduga pelaku Pencurian. 

Menurut Kapolresta Pontianak Kombes Pol Adhe Hariadi, S.ik MH melalui Kapolsek Pontianak Kota, AKP. E'eng Suwenda, pengungkapan kasus tersebut berawal dari adanya laporan dari Masyarakat  tentang adanya aktifitas disalah satu yang kosong karena penghuninya sedang keluar kota,  informasi  tersebut  kami kembangkan, 

"Kami mendapat laporan dari Korban, bahwa telah terjadi Pencurian  yang terjadi di  rumah korban  Jalan DR Wahidin, S dan tiga TKP lainya,  yang datang melapor ke Polsek Pontianak Kota,", ungkap Kapolsek AKP. E'eng Suwenda. 

AKP E'eng menambahkan setelah mendapat laporan tersebut, pihak Sat Reskrim Polsek Pontianak Kota melakukan serangkaian penyelidikan dan petunjuk mengerucut kepada tersangka 

"Setelah melakukan serangkaian penyelidikan, petunjuk mengarah ke 8 terduga  pelaku Pencurian  ini,  Saat diinterogasi singkat, ternyata pelaku mengakui telah mengambil barang-barang  milik,  pelapor,  kedelapan  terduga pelaku pencurian  saat  telah diamankan dan  dalam penyidikan  lebih lanjut", jelas E'eng Suwenda. 

#polrestapontianak, #polresmempawah, #polressingkawang, #polresketapang, #polressambas, #polresbengkayang, #polreslandak, #polressanggau, #polressekadau, #polresmelawi, #polressintang, #polreskapuashulu


 

*Personil Polsek Pontianak Kota Melaksanakan Pengamanan dan Pengaturan Arus lalin Pawai Ta'aruf Dalam Rangka Menyambut Bulan Suci Ramadhan 1444 H**

*Personil Polsek Pontianak Kota Melaksanakan Pengamanan dan Pengaturan Arus lalin Pawai Ta'aruf Dalam Rangka Menyambut Bulan Suci Ramadhan 1444 H** 

PONTIANAK, KALBAR - Sejumlah personil kepolisian dari Sektor Pontianak Kota melaksanakan pengamanan dan pengaturan arus lalin pada saat kegiatan Pawai Ta'aruf dalam rangka menyambut Bulan Suci Ramadhan 1444 H yang di gelar oleh SD Swasta Bawamai Pontianak. 
-
Kegiatan tersebut berlangsung pada hari Senin tanggal 20 Maret 2023 di mulai sekitar pukul : 07.00 Wib.
Kapolresta Pontianak Kombes Pol Adhe Hariadi, S.ik MH melalui 
Kapolsek Pontianak Kota AKP Eeng Suwenda menerangkan bahwa dalam rangka menyambut Bulan Suci Ramadhan 1444 H, SD Swasta Bawamai Pontianak.menggelar kegiatan Pawai Ta'aruf,"Terangnya.
Pawai Ta'aruf dengan berjalan kaki mengambil rute dari SD Swasta Bawamai Jalan KH. Dahlan - Jalan Alianyang -Jalan Putri Daranante-Jalan Wan Sagaf dan finish di SD Swasta Bawamai, "Jelas Simanjuntak. 
-
Ya, untuk Pawai Ta'aruf ini di ikuti dari murid kelas 1 s/d kelas 5 dan guru-guru pendamping dengan tema "Mari Tingkatkan Iman dan Taqwa Agar Meraih Pahala Sebanyak-banyaknya Dari Allah SWT", Pungkas Simanjuntak. 
#polrestapontianakkota, #polresmempawah, #polressingkawang, #polressambas, #polresbengkayang, #polreslandak, #polressanggau, #polressekadau, #polressintang, #polresmelawi, #polresketapang, #polreskayongutara, #polreskapuashulu, 
#humaspolrestapontianak, 
#Humas Polsek Pontianak Kota.

*Kapolresta Pontianak Beri Penghargan Kepada Personel Yang Berprestasi*

*Kapolresta Pontianak Beri Penghargan Kepada Personel Yang Berprestasi* 

PONTIANAK,KALBAR – Sebanyak 13 personil Polresta Pontianak menerima penghargaan dari Kapoloresta Pontianak yang dilaksanakan bersamaan dengan upacara hari kesadaran Nasional  dihalaman Mapolresta Pontianak Jl. Johan Idrus Pontianak Selatan, senin (20/3/2023) pagi.

Diketahui ketiga belas personel tersebut dinilai berprestasi dalam tugasnya,hal ini tertuang dalam surat keputusan Kapolresta Pontianak Nomor : Kep/1/III/2023 tanggal 15 Maret 2023 yang menetapkan personel yang berprestasi dan diberikan penghargaan, diantaranya Iptu Ferianto,S.sos Kasi Propam Polresta Pontianak bersama tujuh anggotanya Aiptu Tri Susilo,Aiptu Ali Fathan Suhendra,SE,Aipda Arif Setiawan,Bripka Edwin Arieska,Bripka Zakaria,Brigpol Chandra dan Briptu Masdaripan,kedelapan personil tersebut berhasil mengungkap peredaran Narkotika jaringan antar Provinsi.

Selain delapan personil tersebut ada Lima personel yang menerima penghargaan karena prestasinya membawa Polresta Pontianak berhasil menerima penghargaan dan kementrian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan-RB) sebagai salah satu instansi terbaik dalam pelayanan publik,lima personel tersebut Ipda Robin,Aipda Viky Baziron Utomo,Bripka Agung Budi.S , SH,Bripka Miftah Duta Prasaja,dan Briptu Kurniawan.

Kapolresta Pontianak Kombes Pol Adhe Hariadi,S.I.K,MH mengatakan, “Penghargaan ini sebagai bentuk kepedulian Polri untuk menghargai kepada setiap anggotanya yang mampu melaksanakan tugas  melebihi dari waktu dan tugasnya sehari-hari hingga memberikan nilai positif terhadap satuan tugasnya,tentunya ini juga memberikan motifasi kepada personel yang lain untuk dapat berprestasi,semua personel mempunyai peluang untuk menerima penghargaan baik yang di operasional maupun staf.” Tegasnya

Penulis/Editor.  : Humas Polresta Pontianak

#polrestapontianak, #polresmempawah, #polressingkawang, #polressambas, #polresketapang, #polressambas, #polresbengkayang, #polreslandak, #polressanggau, #polressekadau, #polresmelawi, #polressintang, #polreskapuashulu, #polreskuburaya.

Antisipasi macet Lalin, personil Polsek Pontianak Selatan laksanakan pengaturan Lalu Lintas pada titik rawan macet.

Antisipasi macet Lalin, personil  Polsek Pontianak Selatan laksanakan  pengaturan  Lalu Lintas pada titik rawan macet. 

PONTIANAK KALBAR   Personil Polsek Pontianak Selatan secara rutin melakukan pelayanan kepada masyarakat dengan melaksanakan penjagaan dan pengaturan arus lalu lintas setiap hari dititik titik rawan macet lalin dan laka lantas. 
 Senin, 20 Maret 2023

Kegiatan Strong Point tersebut secara rutin dilaksanakan Personil Polsek Pontianak Selatan setiap harinya dimulai Pukul 06:30 sampai pukul 07:30 Wib. Hal ini dilaksanakan sebagai upaya untuk mengurai kemacetan Lalu Lintas, karena padatnya kendaraan agar masyarakat dapat melaksanakan aktifitas dengan lancar.

Pengaturan Lalu Lintas di jalan raya bukan cuma tugas dari Polisi Lalu Lintas tetapi semua anggota Polisi. Karena pengaturan Lalu Lintas di jalan raya adalah salah satu pelayanan untuk masyarakat agar masyarakat pada saat berkendara dijalan raya merasa nyaman dan aman.

.Kapolsek Pontianak Selatan, KOMPOL ANNE TRIA SEFYNA, S. H. S. I.K mengatakan, dengan dilaksanakan Strong Point ini dapat menimbulkan kesadaran masyarakat untuk tertib berlalulintas.

"Dengan kegiatan Strong Point, akan dapat mengurangi angka kecelakaan lalulintas di Jalan Raya khususnya di wilayah hukum Polsek Pontianak Selatan. Dengan demikian, Polri telah melaksanakan tugas pokok dengan memberikan pelayanan kepada masyarakat," jelas Kapolsek Pontianak Selatan, 

Kapolsek berharap, dengan adanya personel yang sudah ditempatkan di jalan raya, masyarakat pengguna jalan merasa nyaman pada saat berkendara.

"Jadilah Pelopor keselamatan berlalu lintas dan budayakan keselamatan sebagai kebutuhan," ajaknya

#polrestapontianak, #polresketapang, #polreskayongutara, #polreslandak, #polressingkawang, #polressambas, #polresvengkayang, #polressanggau, #polressekadau, #polresnelawi, #polressintang, #polreskapuashulu, 
#polresmempawah, 
#polrestapontianak.org
#humaspolrestapontianak
#humaspolsekpontianakselatan

*KEGIATAN PAWAI TA'RUF BERSAMA SULTAN PONTIANAK KE IX.*

*KEGIATAN PAWAI TA'RUF BERSAMA SULTAN PONTIANAK KE IX.*

PONTIANAK, KALBAR -  Pada hari Minggu Tanggal 19 Maret 2023, sekira Pukul 16.00 Wib, bertempat di Masjid Jami Sultan Abdurrahman Al Qadrie Jl.Tanjung raya 1 Kel. Dalam Bugis Kec. Pontianak Timur, telah berlangsung kegiatan Kegiatan Pawai Ta'ruf bersama Sultan Pontianak ke IX.

Dalam Kegiatan tersebut dihadiri oleh :
 -  Sultan Pontianak Ke IX Sultan Syarief Machmud Melvin Al Qadrie, S.H.
 -  Camat Pontianak Timur M. Akif, SH.
 -  Kapolsek Pontianak Timur diwakili oleh Kanit Intelkam Iptu Puguh SW
 -  Ketua lembaga Masjid Sultan Syarif Abdurrahman Sy. Yusuf Abdullah Al Qadrie
- Tokoh Masyarakat dan Tokoh Agama

Kegiatan di ikuti peserta kurang lebih 600 orang peserta antara lain sbb :
1. Pengajian Baitannur
2. TPQ Zidna 'ilma A
3. TPQ Zidna' ilma B
4. TPQ Zidna 'ilma C
5. TPQ Zidna' ilma D
6. TPA Greenrich
7. MIS Assalam (pa) 
8. MIS Assalam A (pi) 
9. MIS Assalam B (pi)
10. SPM
11. SDN 07
12. SMA Haruniyah
13. TPA Nurkhalifah
14. Rumah Qur'an Al Hidayah (pa) A
15. Rumah Qur'an Al Hidayah (pa) B
16. Rumah Qur’an Al Hidayah (pi)
17. Majelis Gang Angket
18. Rohis SMA 9
19. Majelis Al Hijrah Beting

Adapun rute yang dilalui dalam kegiatan pawai ta'ruf sbb :
- Masjid Jami' Sultan Abdurrahman Al qadrie- keraton Kadriah  - Jl. Gaya Baru - Jl.Panglima A. Rani - Jl.Tanjung raya 1 - Halaman Masjid Jami' Sultan Abdurrahman Al qadrie.

Dalam kegiatan pawai tersebut peserta pawai Ta'ruf dilepas oleh Sultan Sy. Mahmud Melvin Al Qadrie, SH dan Setelah para peserta kembali ke Masjid Jami' Sultan Abdurrahman Al qadrie peserta langsung membubarkan diri kerumah masing2.

 Kegiatan Selesai sekira pukul 17.20 wib, dalam giat tersebut telah mendapatkan pengamanan dan pengaturan lalu lintas oleh personil polsek pontianak timur, sehingga kegiatan dapat berjalan dengan aman dan lancar.


Kegiatan pawai Ta'ruf tersebut rutin diselenggarakan setiap tahunnya diselenggerakan oleh PHBI Masjid Jami' Sultan Abdurrahman Al qadrie dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan 1444 H / 2023 M.

Kanit binmas Polsek Pontianak Barat menjadi pembina upacara di SD Negeri 08 Kel. Sei Beliung, sampaikan pesan Kamtibmas.

Kanit binmas Polsek Pontianak Barat menjadi pembina upacara di SD Negeri 08 Kel. Sei Beliung, sampaikan pesan Kamtibmas.

PONTIANAK, KALBAR - Kanit Binmas Polsek Pontianak Barat Iptu Jainudin, S.H menjadi pembina upacara bendera dihalaman SD Negeri 08 Kel. Sei Beliung Kec. Pontianak Barat. Senin (20/3/2023).

Upacara bendera tersebut dihadiri oleh Kepsek SD negeri 08 Ibu Farah Jasmini, S.Pd,  beserta staf dan dewan guru, Bhabinkamtibmas Sei Beliung Aipda Andi Rahardian, S.E, Bripka Mas'ud dan di ikuti oleh seluruh siswa dan siswi SD negeri 08.

Dalam amanatnya sebagai pembina upacara Kanit Binmas mengatakan kemajuan teknologi sekarang ini sangat pesat, terutama kemajuan di bidang teknologi informasi. Diharapkan para siswa dan siswi dapat menyaring informasi yang diterima dan berguna untuk pelajaran.

Diharapkan para siswa dan siswi dapat memilih informasi dan jangan mudah terpengaruh oleh berita hoax. Kemudian dengan maraknya kegiatan tawuran yang melibatkan pelajar pada akhir-akhir ini, diharapkan  pelajar tidak melakukan hal tersebut dikarenakan dapat merugikan diri sendiri, orang tua dan sekolah. "Ungkapnya. 


Kegiatan upacara bendera berjalan dengan khidmat dan lancar, 

Menurut Kapolresta Pontianak Kombes Pol Adhe Hariadi, S.ik MH melalui Kapolsek Pontianak Barat AKP Jatmiko, SH MH kegiatan ini bagian dari Pembinaan Polri kepada para Pelajar dari TK, SD sampai SMA,  agar  mereka mengenali tugas dan tanggung Jawab Polri dan kelak bisa  menjadi Mitra Polri dalam Menjaga Harkamtibmas. 

Setelah pelaksanaan upacara bendera Kanit binmas, Bhabinkamtibmas dan staf Sium menyempatkan untuk berfoto bersama siswa-siswi serta para guru di halaman SD Negeri 08 Kel. Sei Beliung Kec. Pontianak Barat.

#polrestapontianak, #polresmempawah, #polressingkawang, #polresketapang, #polressambas, #polresbengkayang, #polreslandak, #polressanggau, #polressekadau, #polresmelawi, #polressintang, #polreskapuashulu

*Patroli,Sat Samapta Bersilaturahmi dan Berdialog Bersama Pimpinan Ponpes Tahfizh Bustanul Qur'an Nanga Pinoh*

*Patroli,Sat Samapta Bersilaturahmi dan Berdialog Bersama Pimpinan Ponpes Tahfizh Bustanul Qur'an Nanga Pinoh*

Melawi Polda Kalbar- Wujud menjaga kamtibmas yang kondusif di tengah masyarakat, Satuan Samapta Bhayangkara Polres Melawi melaksanakan patroli dan menyambangi Pondok Pesantren Tahfizh Bultanul Qur'an yang berada di jalan sirtu Nanga Pinoh.

KBO Sat Samapta Ipda Yerry Tanto pimpin langsung patroli menuju Ponpes Tahfizh Bustanul Qur'an diterima langsung oleh Pimpinan Ponpes H.Joko Supeno.

Kapolres Melawi Polda Kalbar AKBP Muhammad Syafi'i.S.I.K.,S.H.,M.H.menyampaikan apresiasi atas pelaksanaan patroli dan bertemu langsung pimpinan Pondok Pesantren,Senin (20/3/2023).

"Terima kasih atas pelaksanaan patroli Satuan Samapta dan menyambangi Pondok Pesanteren Tahfizh Bustanul Qur'an," ujar AKBP Syafi'i.

Pelaksanaan patroli selain dapat mencegah terjadinya gangguan kamtibmas juga dapat mempererat silaturahmi dengan berdialog langsung bersama masyarakat sebagai wujud membina kamtibmas yang kondusif.

"Pesan kamtibmas disampaikan agar bersama sama  menjaga kamtibmas ditengah masyarakat," terangnya.

Patroli akan terus ditingkatkan baik pagi siang mau pun malam hari wujud dari memberikan rasa aman kepada masyarakat.

Penulis : Samsi
               (Hmsresmlw)

*Ungkap Empat Kasus Pencurian Kapolsek Pontianak Kota Lakukan Pressrillis*

 *Ungkap Empat Kasus Pencurian Kapolsek Pontianak Kota Lakukan Pressrillis*  PONTIANAK,  KALBAR - Polsek...