Malam Minggu Aman merupakan gelaran Penebalan kekuatan personil untuk mengantisipasi meningkatnya aktifitas masyarakat yang berpotensi meningkatnya gangguan Kamtibmas sehingga dilakukan penambahan kekuatan Personil sebagai langkah antisipasi yang sekarang Malam minggu aman menjadi Program Kepolisian dalam menjaga Wilayah agar selalu aman dan Kondusif.
Sebelum pelaksanaan Tugas dilakukan Apel Konsulidasi untuk mengecek Kesiapan dan Kekuatan Personil dimana pimpinan Apel memberikan arahan terkait Tugas dan Tanggung Jawab Personil untuk memberikan Pelayanan Prima Sebagai Pelindung, Pengayom dan Pelayanan Masyarakat.
Apel Malam Minggu Aman tidak dihadiri Personil Lalu-lintas dan Bhabikamtibmas karena Personil Lalu-lintas dan Bhabinkamtibmas harus turun lebih awal untuk mencegah Kemacetan dengan melakukan pengaturan arus kendaraan yang kegiatan tersebut juga merupakan rangkaian kegiatan Malam Minggu Aman yang dipimpin oleh Kanit Lantas IPTU M.SULAEMAN.
Sebagai Penanggung Jawab yang diberi kepercayaan oleh Kapolsek Pontianak Timur Pimpian Apel membagi Tugas Malam Minggu Aman kepada Personil.
- Panit Sabhara AIPTU SUSILO Pimpin Patroli menggunakan Kendaraan Dinas Polri.
- Panit Intelkam IPDA PUGUH dan Panit Reskrim AIPTU AGUS.V H Pimpin Patroli menggunakan Kendaraan Pribadi.
- Kanit Intelkam IPTU KAMITO mewakili Kapolsek Pontianak Timur bersama Kanit Binmas IPTU ANTON.W selalu Pawas dan beberapa Personil perkuat penjagaan Mako.
Sebelum melaksanakan Tugas Pimpinan Apel mengajak Personil Berdoa untuk keselamatan dan menghimbau Personil agar Waspada dan Jaga Keselamatan.
Humas Polsek Pontianak Timur
Tidak ada komentar:
Posting Komentar