Jumat, 18 Maret 2022

Kelurahan Parit Mayor menggelar Musyawarah Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) tahun Anggaran 2022 Bhabinkamtibmas Parit Mayor BRIPKA FIRMAN AKBAR Hadir mengikuti kegiatan

Pontianak Timur Kalbar -  Kelurahan Parit Mayor menggelar Musyawarah Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) tahun Anggaran 2022 Bhabinkamtibmas Parit Mayor BRIPKA FIRMAN AKBAR Hadir mengikuti kegiatan, Kamis (17/03/2022). 

Musyawarah Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) Tahun anggaran 2022 kembali di gelar di Aula Kantor Camat Pontianak Timur Jl.H.M Rasuna Said Kel.Tanjung Hulu Kec.Pontianak Timur, Kegiatan yang dilaksanakan hari ini untuk Kelurahan Parit Mayor dimana 2 (Dua) kelurahan di Kecamatan Pontianak Timur seperti Kelurahan Dalam Bugis dan Kelurahan Tambelan Sampit sudah lebih dulu melaksanakan. 

Musyawarah Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) untuk Kelurahan Parit Mayor dihadirioleh Perwakilan Dinas Sosial, Perwakilan Camat Pontianak Timur, Lurah Parit Mayor, Bhabinkamtibmas Parit Mayor, Bhabinsa Parit Mayor maupun perwakilan Tokoh Masyarakat serta Ketua RT dan RW Parit Mayor. 

Musyawarah yang digelar merupakan Input atau revisi data tahun 2021 untuk anggaran Tahun 2022 hal itu dilakukan karena kemungkinan ada Warga yang sudah meninggal ataupun yang sebelumnya Layak sekarang sudah Mapan yang tidak ada haknya lagi untuk memperoleh bantuan sehingga dalam Musyarawarah tersebut Ketua Rt yang dipercaya untuk melakukan Pendataan kembali agar betul-betul diperuntukan bagi yang berhak atau tepat Sasaran. 

Dinas Sosial menghimbau Ketua Rt  Agar Data yang sudah lengkap diserahkan akhir bulan maret 2022 ke Dinas Sosial untuk kembali di ajukan, diharapkan data tersebut sesuai dengan yang dimaksut agar tidak ada Komplen dari warga lainnya khususnya terhadap Warga yang sudah mapan tapi masih mendapat bantuan. 

Musyawarah Kelurahan Parit Mayor Terkait Revisi atau Input Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) tahun Anggaran 2022 yang digelar di Aula Camat Pontianak Timur berjalan lancar, aman dan kondusif 

Humas Polsek Pontianak Timur. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

*Ungkap Empat Kasus Pencurian Kapolsek Pontianak Kota Lakukan Pressrillis*

 *Ungkap Empat Kasus Pencurian Kapolsek Pontianak Kota Lakukan Pressrillis*  PONTIANAK,  KALBAR - Polsek...