Kamis, 28 April 2022

Antsipasi Gangguan Kamtibmas dan Cegah Kemacetan Arus Kendaraan Sore Hari Personil Polsek Pontianak Timur ditempatkan dilokasi Pasar Dadakan maupun di beberapa Ruas Jalan


Pontianak Timur Kalbar - Antsipasi Gangguan Kamtibmas dan Cegah Kemacetan Arus Kendaraan Sore Hari Personil Polsek Pontianak Timur ditempatkan dilokasi Pasar Dadakan maupun di beberapa Ruas Jalan, Rabu (27/04/2022). 

Meningkatnya Aktifitas Masyarakat menjelang Hari Raya Idul Fitri sudah mulai tampak dan Pusat Perbelanjaan maupun Lapak Penjual Dadakan sudah mulai dipenuhi oleh Masyarakat yang berbelanja. 

Ramainya Masyarakat yang berbelanja berpotensi menimbulkan niat Pelaku Kejahatan khususnya Pencurian untuk melakukan Perbuatannya. 

Dominannya Masyarakat yang berbelanja datang menggunakan Kendaraan menyebabkan meningkatnya kepadatan Arus Kendaraan sehingga Kemacetan sulit dielakan. 

Guna mengantisipasi hal tersebut beberapa Personil di tempatkan mulai dari Pengamanan di Sekitar Pasar Dadakan maupun beberapa Ruas jalan yang dianggap Padat Arus kendaraan. 

Untuk keamanan dan kenyamanan Masyarakat segala Upaya dilakukan oleh Kepolisian yang dimana di Bulan Ramadhan maupun menjelang Perayaan Idul Fitri menjaga dan menciptakan Situasi agar Aman dan Kondusif terus dilakukan. 

Saat ini Kepolisian dalam hal ini Polresta Pontianak melalui Polsek Jajaran Salah satunya Polsek Pontianak Timur masih melakukan kegiatan yang bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman Kepada Masyarakat khususnya Umat Muslim yang merayakannya. 

Kegiatan tersebut meliputi Pengamanan Pasar Juadah, Pengamanan Sholat Tarawih, Pengamanan Sholat Subuh, Tirai Timur Patroli dan yang Saat ini baru di Gelar Operasi Kepolisian Terpusat Ketupat Kapuas 2022 dalam rangka menjelang dan Perayaan Idul Fitri 1443 H. 

Humas Polsek Pontianak Timur. 



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

*Ungkap Empat Kasus Pencurian Kapolsek Pontianak Kota Lakukan Pressrillis*

 *Ungkap Empat Kasus Pencurian Kapolsek Pontianak Kota Lakukan Pressrillis*  PONTIANAK,  KALBAR - Polsek...