Pontianak Timur Kalbar - Peribadatan Misa Minggu digelar oleh Umat Nasrani berikan rasa aman dan nyaman Panit Reskrim AIPTU AGUS V.H selaku Wapawas Pimpin Personil lakukan Patroli ke Gereja, Minggu (29/05/2022).
Antisipasi Gangguan Kamtibmas khususnya Intimidasi dan Sabotase yang dapat merusak Kerukunan Antar Umat Beragama maupun Seagama dilakukan Personil Polsek Pontianak Timur laksanakan Patrolinya di Gereja Wilkum Polsek Pontianak Timur yang saat ini menggelar Ibadah Misa.
Patroli ke Lokasi gereja bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada Umat Nasrani agar kegiatan Ibadah yang dilakukan berjalan Aman, Lancar dan Sukses.
Gereja di Pontianak Timur terdiri dari Gereja Santo Heronimus Jl.Ya'm Sabran Kel.Tanjung Hulu, Gereja Effata Jl.Ramin No.125 Perumnas 3 Kel.Tanjung Hulu, Gereja Alethia Jl.Abdul Muis No.18 Kel.Tanjung Hulu, Gereja Babtis Kalvari Jl.Ya'm Sabran Villa Tanah Mas Kel.Tanjung Hulu, Gereja Victory Jl.Ya'm Sabran Ruko Anggrek Kenanga Kel.Tanjung Hulu, Gereja Healing Movement Jl.KH.Hasyim Ashari No.73 Kel.Tanjung Hulu, Gereja KE Betlehem Jl.Sui Landak Timur No.17 Kel.Tanjung Hulu, Gereja KGBI Jl.Ya'm Sabran Kel.Tanjung Hulu dan Gereja Segala Bangsa Jl.Ya'm Sabran Gg.Pentagon Kel.Tanjung Hulu terus di Pantau guna Antisipasi.
Patroli ditempat Ibadah dilakukan oleh Polsek Pontianak Timur merupakan tugas rutin menjaga agar Stabilitas Keamanan pada gelaran Peribadatan yang dilakukan oleh Umat Beragama maupun Seagama berjalan aman dan Sukses serta agar Kerukunan Umat Beragama dan Seagama tetap terjaga.
Karena Persatuan dan Kesatuan bisa tercipta dan terwujud jika setiap agama dapat hidup rukun dan menerima perbedaan tanpa menyinggung satu sama lain.
Kerukunan antar umat beragama maupun Seagama dan Persatuan dan Kesatuan yang merupakan harapan seluruh khalangan dapat terwujud dan tercipta jika seluruh masyarakat memiliki kesadaran yang tinggi menjaganya dan saling hormat-menghormati.
Humas Polsek Pontianak Timur.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar