Istana Kadriah Kesultanan Pontianak saat ini sedang menggelar Festival Pekan Raya Pontianak yang digelar mulai tanggal 20 Oktober hingga 23 Oktober 2022 yang dilselengarakan dalam rangka hari jadi kota Pontianak ke 251.
Pembukaan yang dihadiri Muspida dan Muspika termasuk perwakilan Polda Kalbar, Kodam XII TPR, Lanut XII TPR, Lantamal XII TPR termasuk unsur terkait dibawahnya ditambah Masyarakat sebagai Peserta maupun Masyarakat yang menyaksikan, Personel Kepolisian dikerahkan untuk Pengamanan.
Agar Pengamanan dilakukan dengan Persiapan matang sehingga gelaran yang diadakan tetap berjalan Aman, Lancar dan Sukses, Kapolsek Pontianak Timur selaku Pawasdal PAM pimpin Personel laksanakan Apel Kesiapan.
Dalam Kesempatan tersebut Kapolsek Pontianak Timur sampaikan bahwa kegiatan yang diselenggarakan mendapat dukungan dari seluruh khalangan dan dihadiri oleh Pejabat utama unsur terkait termasuk dari Kepolisian, sehingga kita sebagai yang dipercaya untuk melaksanakan tugas pengamanan harus selalu siap serta tunjukan bahwa kita selalu proposional dan profesional pada saat bertugas.
Kapolsek Pontianak Timur juga sampaikan bahwa Personel Lalu-lintas sudah berada diruas jalan mengamankan rute yang dilalui oleh Tamu Undangan dan kita yang berada dilokasi kegiatan tetap pantau dan antisipasi gangguan Kamtibmas.
Sebelum melaksanakan Pengamanan Kapolsek Pontianak Timur ajak Personel Panjatkan Doa kepada Tuhan Yang Maha Kuasa agar Kegiatan berjalan aman, lancar dan sukses, dan kita selalu diberikan kesehatan dan keselamatan, dan kehadiran kita bermanfaat dan sangat dibutuhkan masyarakat,
Humas Polsek Pontianak Timur.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar