Pontianak Timur Kalbar - Pelayanan Prima Pengamanan Peringatan Maulid kembali dilakukan Personel Polsek Pontianak Timur, Selasa (29/11/2022).
Peringatan Maulid Nabi Muhammad Saw 1444 H dan Houl Habib Ahmad Bin Mas'ud Al Qadrie gelar di Jln.Tanjung Raya I Komp.Istana Kadriah Kesultanan Pontianak Kel.Dalam Bugis Kec. Pontianak Timur.
Kegiatan yang dihadiri Penceramah dari Gresik yaitu Habib Ahmad Bin Abu Bakar Bin Ali Assegaf dan Sultan Pontianak Sy. Machmud Melvin Al Qadrie, SH serta para Habaib, Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat lainnya juga dipenuhi oleh Ratusan Jama'ah.
Upaya agar Kegiatan yang diadakan bisa berjalan aman dan lancar sesuai dengan yang diharapkan, Kapolsek Pontianak Timur AKP HERY PURNOMO,.SE,.Map Perintahkan Personelnya untuk lakukan Pengamanan dilokasi Acara.
Seperti yang disampaikan Kapolsek Pontianak Timur kepada Personelnya bahwa apapun kegiatan yang diadakan oleh masyarakat apalagi kegiatan tersebut mengundang Khalayak ramai untuk datang, kehadiran Kepolisian sangat dibutuhkan.
Personel Polsek Pontianak Timur yang baru selesai laksanakan Pengamanan Kunker Presiden RI tetap berikan Pelayanan Prima Pengamanan Acara Maulid yang dilangsungkan dari awal hingga selesai dan Pastikan Situasi aman dan kondusif.
Acara tersebut diadakan oleh Majelis Ta'lim Al Masudiyah untuk memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW sekaligus Houl dari Habib Ahmad Bin Mas'ud Al Qadrie dan juga sudah menjadi agenda tiap tahun diadakan.
Humas Polsek Pontianak Timur.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar