Pontianak Timur Kalbar - Kapolsek Pontianak Timur AKP HERY PURNOMO,.SE,Map di dampingi Wakapolsek IPTU KAMITO Kumpulkan Personelnya untuk sampaikan Penekanan Kapolresta Pontianak terkait Tugas dan Tanggung Jawab Kinerja, Jum'at (06/01/2023).
Terkait Penekanan Kapolresta Pontianak KOMBES POL ADHE HARIADI,.S.I.K,.S.H kepada seluruh Personel Jajaran Polresta Pontianak, Kapolsek Pontianak Timur Kumpulkan Personelnya untuk kembali menyampaikan penekanan tersebut.
Laksanakan tugas dengan lebih baik, disiplin, loyalitas dan rasa tanggung jawab serta meningkatkan profesionalisme dan proporsionalime dalam melaksanakan tugas dengan senantiasa berpedoman pada SOP dan ketentuan perundang – undangan yang berlaku menjadi arahan yang harus dipedomi oleh seluruh Personel.
Kebersihan serta Kerapian Mako dan sikap Tampang yang sesuai dengan Protab Kepolisian menjadi keharusan yang diterapkan karena Kantor Polsek Pontianak Timur sering dikunjungi Masyarakat sehingga Kebersihan dan Kerapian dapat membuat masyarakat merasa nyaman sedangkan Sikap Tampang Personel dapat dijadikan penilaian bahwa Penampilan Kepolisian menjadi kesan bahwa Personel Kepolisian segar dan bugar.
Kapolsek juga sampaikan walaupun Kewaspadaan terhadap tamu demi keamanan Mako harus kita tingkatkan. Akan tetapi Senyum, Sapah, Salam, Pelayanan Sopan dan Humanis harus kita berikan karena Tugas kepolisian adalah Pelindung, Pengayom dan Pelayan Masyarakat serta Penegak Hukum.
Kapolsek juga sampaikan bahwa Kapolresta Pontianak tidak melarang Personelnya untuk Berisitirahat akan tetapi lakukanlah secara bergantian dengan tetap berpedoman terhadap aturan yang berlaku karena tugas kita adalah terus menjaga Stabilitas Kamtibmas agar tetap Kondusif.
Humas Polsek Pontianak Timur.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar