Kamis, 23 Februari 2023

ANGGOTA POLSEK PONTIANAK TIMUR MENDATANGI TKP PENCURIANRabu (22/02/2023)

ANGGOTA POLSEK PONTIANAK TIMUR MENDATANGI TKP PENCURIAN
Rabu (22/02/2023)

Anggota Polsek Pontianak Timur mendatangi laporan warga tentang adanya pencurian di Jalan Padat Karya Kelurahan Saigon Kec. Pontianak Timur pukul 08.30 wiba
 
Kapanpun dan dimanapun berada anggota Polisi harus selalu peduli dengan terjadinya potensi kerawanan permasalahan gangguan kamtibmas yang terjadi untuk diantisipasi, karena Polisi adalah abdi negara pengayom, pelindung dan pelayan masyarakat.
 
Hal tersebut ditunjukkan oleh anggota Polsek Pontianak Timur,  saat menerima laporan warga tentang adanya pencurian, dengan tanggap dan sigap langsung mendatangi TKP pencurian tersebut. Adapun TKP pencurian Jalan Padat Karya Kel. Saigon Kec. Pontianak Timur, dan kerugian 4 buah Meteran PDAM.
 
Mengetahui hal tersebut anggota Polsek Pontianak Timur yang terdiri dari anggota Reskrim, anggota Spkt, segera mendatangi TKP serta melakukan penyidikan.
 
Kapolsek Pontianak Timur AKP HERY PURNOMO, S.E.,Map, memberikan apresiasi dan dukungan penuh atas ketanggapan anggota Polsek tersebut dalam membantu masyarakat yang mengalami permasalahan, diharapkan untuk kedepannya tetap dipertahankan kinerjanya, serta senantiasa di jadikan pedoman untuk melayani masyarakat lebih baik, ucap nya.

Kamis (23/02/2023)

Humas Polsek Pontianak Timur.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

*Ungkap Empat Kasus Pencurian Kapolsek Pontianak Kota Lakukan Pressrillis*

 *Ungkap Empat Kasus Pencurian Kapolsek Pontianak Kota Lakukan Pressrillis*  PONTIANAK,  KALBAR - Polsek...