Jumat, 10 Maret 2023

Dokkes Polresta Pontianak Kota Cek Kesehatan Rutin Anggota.

Dokkes Polresta Pontianak Kota Cek Kesehatan Rutin Anggota.

Pontianak - Kalbar , Sejumlah Anggota Polresta Pontianak beserta  Polsek Jajaran menjalani pemeriksaan kesehatan rutin yang dilaksanakan oleh Dokter Kesehatan (Dokkes) Polresta Pontianak Kota, Jum'at (10/03/2023).

Pemeriksaan kesehatan Anggota yang dipimpin langsung oleh Kasie Dokkes Iptu Lijana Tajudin Polresta Pontianak Kita tersebut  meliputi pemeriksaan fisik, tensi dan pemberian obat serta vitamin.

Kasi Kesehatan  menjelaskan bahwa kegiatan pemeriksaan dilakukan secara berkala dan rutin. Tujuannya untuk mengetahui kondisi kesehatan Anggota Polresta Pontianak Kota
“Jadi pemeriksaan ini dilaksanakan secara rutin untuk mengetahui kondisi kesehatan personel,” 


Menurut Iptu Lijana Tajudin, jangan sampai anggota Polri yang sedang sakit tetap bertugas. Karena jika memaksakan diri, ini tentunya membahayakan diri sendiri dan anggota tersebut tidak bisa maksimal dalam melaksanakan tugas.

“Apabila kondisi kesehatan anggota bisa diketahui sejak awal maka bisa dilakukan antisipasi dan penanganan medis,” tambahnya.

Sebagai Kasi Kesehatan Polresta Pontianak Kota, Iptu Lijana Tajudin berharap anggota Polri yang bertugas di Polresta Pontianak dan Polsek jajarannya bisa memanfaatkan kegiatan tersebut dengan baik.

”Manfaatkan kegiatan pemeriksaan kesehatan sebaik mungkin. Karena yang mengetahui kondisi kesehatan adalah rekan-rekan sendiri. Apabila ada keluhan kesehatan silahkan melakukan pengecekan secara mandiri di poliklinik Polresta Pontianak. Tanpa kesehatan yang prima, mustahil sebagai anggota Polri bisa memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat,” imbuh Iptu Tanjudin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

*Ungkap Empat Kasus Pencurian Kapolsek Pontianak Kota Lakukan Pressrillis*

 *Ungkap Empat Kasus Pencurian Kapolsek Pontianak Kota Lakukan Pressrillis*  PONTIANAK,  KALBAR - Polsek...